PENAMAS.ID – 7 Tips Tren Douyin Makeup 2023 yang Sedang Viral di Tiktok!
Douyin Makeup menjadi salah satu makeup look yang saat ini sedang tren di TikTok.
BACA: 6 Rekomendasi Tren Model Rambut Pria Terbaru 2023, Dijamin Auto Ganteng!
Para beauty enthusiast tentu tahu tentang tren Douyin Makeup, karena banyak Tiktokers yang sudah membuat konten transisi makeup dengan look ini.
Douyin Makeup merupakan gaya riasan wajah khas Asia Timur, khususnya dari negara China. Tren makeup yang viral di TikTok ini merupakan tren makeup yang menghasilkan tampilan clean and glowing.
Gaya riasan ini akan memberikan efek mata yang lebih besar serta riasan bibir merah yang terlihat bervolume dan plumpy.
Menariknya, Douyin Makeup memiliki ciri khas yang membedakannya dari makeup look yang lainnya. Yuk, simak ciri khas dari Douyin Makeup yang tengah menjadi tren ini!
1. Pilih Base Makeup Dewy untuk Efek Glowy and Flawless
Mirip dengan Korean makeup look, Douyin makeup juga berfokus pada tampilan kulit wajah yang dewy glowing dan terlihat sehat.
Maka dari itu, pilihlah complexion dengan hasil satin atau dewy yang mampu menampilkan tampilan kulit wajah healthy and flawless.
Jika tipe kulitmu berminyak, kamu bisa menyiasatinya dengan menambahkan translucent powder pada bagian wajah yang mudah dan cepat berminyak.
Kemudian, untuk menambahkan efek highlight, kamu bisa menggunakan concealer dengan warna satu tingkat lebih cerah dari foundation pada bagian bawah mata, tulang hidung dan dagu.
2. Bentuk Alis Natural dan Tidak Terlalu Tebal
Untuk mendukung hasil makeup yang lebih natural, gunakan pensil alis dengan range warna yang natural dan satu warna dengan warna asli alismu.
Aplikasikan tipis-tipis untuk mengisi bagian alis. Arsir tipis alis dari tengah hingga ujung alis. Kemudian, rapikan alis dengan spoolie brush.
Jika kamu memiliki alis tebal, kamu bisa menggunakan browcara untuk menata alis supaya hasilnya benar-benar terlihat natural namun tetap berbentuk dan rapi.
3. Aplikasikan Blush Lebih Tinggi dan Tebal untuk Rona Pipi Dramatis
Untuk mendapatkan Douyin Makeup yang populer di TikTok ini, pastikan untuk mengaplikasikan blush on lebih tinggi daripada biasanya.
Kamu bisa pilih gaya sunkissed cheeks atau hangover blush atau biasa disebut juga blush on demam. Tambahkan juga sedikit di area baha hidung untuk memberikan kesan imut.
Kamu bisa blush warna cerah seperti coral, peach dan pink di daerah bawah mata untuk menciptakan kesan feminin dan mendapatkan tampilan yang lebih fresh.
4. Glittery Eyes dan Aegyo Sal
Untuk mendapatkan Douyin makeup yang sempurna kamu perlu mengaplikasikan glitter eyeshadow dan membuat aegyo sal, supaya mata terlihat lebih besar.
Untuk membuat aegyo sal, gunakan contour powder atau eyeshadow atau pensil alis coklat untuk membuat outline ilusi di bawah kantung mata.
Lalu, rapikan agar hasilnya terlihat natural. Untuk hasil sempurna, tambahkan highlighter tipis-tipis untuk menonjolkan bagian tersebut.
Kemudian, untuk kelopak mata, pilih shimmer eyeshadow berwarna pink, coral, coklat, nude atau warna feminim natural lainnya untuk memberikan efek fresh yang manis.
Kamu bisa tambahkan glitter pada kelopak mata untuk membuatnya terlihat lebih dramatis dan cantik.
BACA: 6 Tips Makeup Untuk Kulit Berminyak, Djamin Makeup Flawless dan Tahan Seharian
5. Pastikan Menggunakan Penjepit Bulu Mata dan Maskara
Untuk mempercantik riasan mata, kamu wajib menggunakan maskara yang memberikan efek panjang dan lentik pada bulu mata.
Gunakan maskara untuk melapisi bulu mata atas dan bawah, namun pastikan bentuknya tipis dan panjang, bukan tebal.
Sebelum mengaplikasikan maskara, pastikan jepit bulu mata berkali-kali hingga bulu mata lebih naik dan terlihat panjang.
Selain dengan maskara, kamu juga bisa menambahkan bulu mata yang tipis dan panjang untuk menyempurnakan eye makeup ini.
6. Aplikasikan Eyeliner Tipis dan Memanjang
Sempurnakan riasan mata Douyin makeup dengan bentuk eyeliner yang memberikan efek mata lebih panjang atau lebih lebar yang membuat mata terlihat besar.
Kamu bisa pilih tampilan eyeliner seperti soft winged liner, puppy eyeliner, atau halfmoon eyeliner yang jadi favorit banyak wanita.
7. Glossy Blurred Lips
Ini menjadi langkah terakhir sekaligus kunci kesempurnaan untuk Douyin Makeup look, yakni tampilan bibir yang penuh dan plumpy.
Untuk mendapatkan riasan bibir cantik ini, buatlah overline bibir dengan bentuk oval di tengah agar bibir terlihat penuh dan pouting.
Kemudian, untuk membuat dimensi pada bagian dalam bibir, aplikasikan concealer pada bagian sudut luar bibir bagian kanan dan kiri.
Lalu, pastikan untuk mengaplikasikan lip tint yang kemerahan atau senada dengan eyeshadow pada area tengah bibir bagian atas serta bawah dan baurkan semuanya hingga merata.
Terakhir, untuk menambahkan volume dan membuat bibir terlihat sehat kamu bisa menambahkan lip gloss bening sebagai topcoat.
Itu dia 7 Tips Tren Douyin Makeup 2023 yang Sedang Viral di Tiktok! Semoga menginspirasi. (Ruri/Siska/Penamas)