PENAMAS.ID – Tips Ampuh Menangkan War Tiket Konser Coldplay di Jakarta.
Konser Coldplay akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada 15 November 2023.
BACA: Heboh PA 212 Tolak Keras Konser Coldplay di Indonesia, Ternyata Ini Alasannya
Daftar harga tiket konser Coldplay Jakarta 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) telah diumumkan oleh PK Entertainment dan TEM Presents.
Tiket konser bertajuk Music of the Spheres World Tour ini dibagi menjadi 9 kategori.
Sesuai janjinya, promotor membagi tipe kategori konser menjadi dua bagian, duduk dan berdiri. Pihak promotor juga telah memberikan peta seat plan di GBK
Daftar Resmi Harga Tiket Konser Coldplay di Indonesia
• Ultimate Experience (Cat 1) Rp 11.000.000
• My Universe (Festival) Rp 5.700.000
• Cat 1 (Number Seating ) Rp 5.000.000
• Festival (Free Standing) Rp 3.500.000
• Cat 2 (Number Seating) Rp 4.000.000
• Cat 3 (Number Seating) Rp 3.250.000
• Cat 4 (Number Seating) Rp 2.500.000
• Cat 5 (Number Seating) Rp 1.750.000
• Cat 6 (Number Seating) Rp 1.250.000
• Cat 7 (Number Seating) Rp 1.250.000
• Cat 8 (Number Seating) Rp 800.000
Penjualan tiket konser Coldplay di Indonesia akan terbagi menjadi dua periode.
Periode pertama atau BCA Presale diperuntukkan bagi para nasabah BCA yang akan digelar pada 17-18 Mei 2023.
Sementara periode kedua untuk publik hanya digelar sehari pada 19 Mei 2023. Belum diketahui pukul berapa penjualan tiket akan dibuka, namun kalian harus siap setiap saat, yah!
Mengingat nama besar Coldplay, tentu konser ini akan penuh dengan penonton, tiket yang dijual dan kapasitas tempat konser terbatas.
Sehingga, kemungkinan besar akan ada yang tidak kebagian tiket konser Coldplay.
Berikut Tips Menangkan War Tiket Konser Coldplay di Jakarta:
1. Ketenangan
Pastikan emosimu stabil saat memesan war tiket konser. Sebab hal penting saat melakukan war tiket adalah ketenangan.
2. Jaringan Data Internet Stabil
Cara pertama yang dapat diterapkan adalah menggunakan jaringan data untuk mengakses jaringan internet saat membeli tiket.
Jaringan data di ponsel diyakini jauh lebih stabil dibandingkan penggunaan jaringan WiFi, sehingga lebih memperbesar untuk mengakses situs penjualan tiket.
3. Siapkan Data pada Perangkat
Melakukan war tiket membutuhkan kecepatan ekstra. Sehingga, calon pembeli tiket sebaiknya sudah menyiapkan data diri seperti nama, email, nomor ponsel, tanggal lahir, dan nomor KTP, pada notes di perangkat. Jadi, saat pengisian form tiket hanya tinggal meng-copy paste.
BACA: Resmi Rilis! Ini Daftar Harga Tiket Konser Coldplay di Jakarta, 15 November 2023
4. Akses Web Sebelum Penjualan Tiket Dibuka
Setelah persiapan war tiket dilakukan, calon pembeli sudah masuk ke laman penjualan tiket setidaknya 1 jam sebelum penjualan dibuka.
Bahkan, pihak lain menyampaikan agar merefresh laman penjualan tiket 5-3 detik sebelum penjualan tiket dimulai.
6. Jasa Titip
Jasa titip pembelian tiket menjadi salah satu opsi yang marak digunakan oleh penyerbu tiket konser.
Dengan cara ini, calon penonton akan lebih mudah karena akan menyerahkan war tiket sepenuhnya ke penyedia jasa.
Namun, mereka juga harus merogoh kocek lebih untuk membayar jasa tersebut. Selain itu, Anda juga harus ekstra hati-hati saat menggunakan jasa titip agar terhindar dari penipuan.
5. Pergi ke Warnet
Salah satu cara ampuh untuk mendapatkan tiket konser adalah pergi ke warung internet yang kerap digunakan untuk bermain game online.
Sebab, sebagian besar warnet memiliki kecepatan internet yang amat tinggi hingga mencapai ratusan Mbps. Kecepatan itu normalnya digunakan bagi para gamers yang mengikuti turnamen.
Itu dia Tips Ampuh Menangkan War Tiket Konser Coldplay di Jakarta. Semoga beruntung ya, Sahabat Pena. (Ruri/Siska/Penamas)