PENAMAS.ID – Arti Logo KTT ASEAN ke-42 Lengkap Bingkai Keren Twibbonnya.
BACA: Persiapan KTT ASEAN ke-42 Sudah On The Right Track, Indonesia Siap Pamerkan Keindahan Labuan Bajo
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) kini telah resmi disahkan oleh Pemerintah. Penyelenggaraan tersebut akan digelar di Labuan Bajo pada 10 – 11 Mei 2023.
Logo KTT akan menghiasi serangkaian pelaksanaan KTT ASEAN ke-42 di Indonesia.
Mengutip dari laman Indonesia Baik, adapun arti Logo ASEAN tersebut sebagai berikut:
Logo Keketuaan ASEAN ke-42 dalam bola dunia tersebut menggambarkan langit, gunung, laut dan bumi, serta burung Maleo sebagai salah satu kekayaan fauna Indonesia.
Langit merupakan visualisasi dari merangkul dan mengayomi. Gunung dan bumi merupakan simbolisasi dari kekokohan dan kestabilan.
Lambang Gunung diartikan sebagai arah pertumbuhan yang optimis. Bentuk gunung tersebut bersifat layaknya sedang bertumbuh mengarah ke atas.
Arti tersebut membawa keseluruhan ASEAN bertumbuh ke arah yang lebih baik.
Arti lautan merupakan penghubung dan pemersatu setiap pulau antarnegara di dalam satu kawasan.
Sedangkan untuk simbol fauna dengan lambang burung Maleo merupakan representasi kekayaan sumber hayati Nusantara, karena burung Maleo merupakan burung khas Sulawesi.
Arti keseluruhan dari simbol tersebut menimbulkan corak yang dinamis, responsif, dan adaptif. Maka, dapat disimpulkan bahwa ASEAN siap menghadapi perubahan dan terus membangun kawasan.
BACA: Hasil KTT G20 Bali: Kutuk Perang di Ukraina hingga Kolaborasi Atasi Krisis Ekonomi Dunia
Jadi, Logo ASEAN Indonesia 2023 secara keseluruhan menggambarkan bola dunia sebagai representasi wadah negara-negara ASEAN dalam satu kesatuan, yang bergerak bersama, optimis ke arah pertumbuhan yang lebih baik serta membawa dampak positif, baik secara internal untuk kawasan maupun eksternal untuk dunia.
Berikut 8 Bingkai Keren Twibbon Hari KKT ASEAN ke-42:
1. https:x/twb.nz/twibbonkttasean42pemdamabar
2. https://twb.nz/aseanmatters
3. https://twb.nz/kttasean42
4. https://twb.nz/kttasean2023
5. https://twb.nz/a3kttasean
6. https://twibbonize.com/twibbonkttasean42pemdamabar
7. https://www.twibbonize.com/aseanmattershttps://www.twibbonize.com/aseanmatters
8. https://twb.nz/suksesaseansummitlabuanbajo
Itulah informasi Arti Logo KTT ASEAN ke-42 Lengkap Bingkai Keren Twibbonnya. (Sifa/Siska/Penamas)