PENAMAS.ID, CIANJUR – Wisata Pantai adalah destinasi yang wajib kamu kunjungi saat berkunjung ke selatan Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Ada banyak objek wisata bahari yang indah, eksotis dan populer yang ditawarkan pantai Cianjur Selatan.
Wisata Pantai yang ada di daerah Jawa Barat ini pun patut untuk Anda acungi jempol. Pasalnya, keindahan panorama alam yang terdapat di sejumlah pantai di Cianjur ini bisa membuat anda berdecak kagum.
Berikut, sederet daftar nama pantai terbaik disekitar Cianjur yang memiliki panorama indah dan sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja.
1. Pantai Apra
Pantai Apra berada di Kecamatan Sindang barang, pantai ini akan menyambut anda saat tiba di pesisir Cianjur Selatan. Lokasinya merupakan yang terdekat dari pusat kota Cianjur.
Pantai Apra menjadi salah satu dari sekian pantai di Cianjur yang bisa anda kunjungi untuk berlibur,
ombak di pantai yang satu ini tidak terlalu besar jika dibanding pantai lain yang ada di Cianjur Selatan. Sehingga, cukup aman bagi anda yang ingin bermain air di tepi pantai.
Di setiap tanggal 21 sampai 25 setiap bulannya, di Pantai Apra ini dikenal sebagai musim impun (larva ikan). Menangkap impun menggunakan alat tradisional menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke pantai ini.
Ikan-ikan kecil ini kerap ditangkap oleh wisatawan dan warga sekitar. Rasanya sangat gurih dan lezat, apalagi jika disajikan bersama nasi yang hangat.
2. Pantai Sereg
Masih di Kecamatan Sindangbarang, Pantai Sereg bisa menjadi salah satu opsi destinasi wisata liburan panjang. Pasalnya, pantai ini berada satu jalur dengan objek wisata lain.
Pantai ini memiliki garis yang cukup panjang, di bagian utara adalah tempat yang tepat untuk duduk santai sambil menikmati suasana pantai. Pasalnya, pada bagian ini terdapat banyak pohon kelapa yang teduh.
Untuk berenang, kamu bisa mengunjungi bagian tengah atau barat. Kedua bagian ini memiliki pantai yang cukup landai sehingga cukup aman untuk berenang.
Walaupun tidak terlalu banyak aktivitas rekreasional yang bisa dinikmati, tetapi pantai ini layak dikunjungi. Pemandangan alamnya sangat indah dan udaranya pun cukup sejuk.
3. Pantai Karang Potong
Menikmati pantai dari atas bukit akan bisa anda dapatkan ketika berkunjung ke Pantai Karang Potong.
Pantai Karang Potong ini bisa dibilang yang saat ini paling hitz di Cianjur. Julukan ini memang tidak berlebihan. Oleh pengelola, Pantai Karang Potong, dibangun sedemikian rupa sehingga view nya akan membawa anda ke pulau dewata bali.
Jadi, saat berfoto di sana mungkin orang-orang tidak akan percaya kalau kalau kamu sedang berada di Cianjur.
4. Pantai Cemara (Cipanglay)
Selain itu, dengan adanya pohon cemara, pantai pun menjadi lebih sejuk dan bias dipakai untuk berkemah.
Pesona keindahan matahari terbitnya tak perlu diragukan lagi saat anda berkunjung kesini. Namun, tak berhenti disitu saja anda juga akan disuguhkan view sunset yang menggoda. Sehingga, Anda bisa mengunjunginya dari pagi hingga petang.
Jika sudah memasuki hari libur, pantai ini salah satu lokasi wisata yang diburu oleh wisatawan baik lokal pun dari luar daerah.
5. Pantai Jayanti
Pantai Jayanti memiliki ombak yang sangat besar dan deretan batu karang.
Meski terdapat larangan berenang di Pantai Jayanti bagi para wisatawan. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa menikmati liburan di salah satu pantai terkenal di Jawa Barat ini.
Pantai Jayanti menawarkan berbagai macam opsi rekreasi yang akan membuat liburanmu menjadi berwarna. Salah satu yang paling sering dilakukan oleh wisatawan adalah naik perahu nelayan ke tengah lautan.
Perahu ini dapat disewa dengan harga yang sangat terjangkau. Perlu diingat bahwa membutuhkan nyali yang besar untuk menaiki perahu tersebut. Untuk menjaga dirimu, kamu bisa mengenakan baju pelampung yang disediakan di lokasi.
Tersedia pula beberapa penginapan di dekat Pantai Jayanti bisa kamu sewa dengan harga yang bersahabat yakni, sekitar Rp50.000,00 per malam.
6. Pantai Lugina
Jika yang kamu cari adalah surga tersembunyi, maka Pantai Lugina yang berada di Desa Tanjungsari, Kecamatan Agrabinta, bisa menjadi destinasi tujuanmu.
Di pantai ini kamu bisa menikmati deretan pohon kelapa, hamparan pasir, dan debur ombak.
Suasana ini menjadi daya tarik tersendiri bagi beberapa orang. Kesunyian dan pasir pantai yang bersih menjadi tempat untuk melepas rasa lelah dan beristirahat.
Di sana, kamu bisa berfoto dengan latar belakang ombak-ombak yang berlarian. Atau, kamu bisa menggelar tikar di bawah pohon bersama orang tersayang kemudian makan bekal di sana.
7. Pantai Batu Kukumbung
Rumor yang berembus mengatakan bahwa batu-batu yang berjajar di pantai ini adalah kursi Prabu Siliwangi. Ya, Pantai Batu Kukumbung kabarnya merupakan petilasan Prabu Siliwangi terdapat pula yang katanya tapak kaki prabu siliwangi. Itulah sebabnya ada banyak orang yang menganggapnya “keramat”.
Terlepas dari mitosnya, Pantai Batu Kukumbung memang menarik sebagai tempat wisata. Kamu bisa duduk-duduk di bebatuan itu untuk mendapatkan foto yang apik, juga melakukan berbagai kegiatan termasuk memancing dan berenang.
Kamu bisa menikmati sajian makanan dari warung lokal dan menyaksikan sunset dari bangku-bangku yang nyaman di Pantai Batu Kukumbung.
Kota Cianjur menjadi tujuan wisata yang tepat baik backpacking mau pun wisata pantai yang mewah. Kamu tinggal memilih ingin jenis wisata seperti apa dan cek pantai yang sesuai dengan model wisata keinginanmu.
8. Pantai Sinar Laut Agra
Pantai yang satu ini mungkin masih terdengar asing di telinga Anda. Namun, wisata yang indah ini dapat anda jadikan rujukan ketika sedang berada di Cianjur.
Nuansanya yang asri dan tenang sangat cocok untuk anda yang sedang sendiri. Ditambah, dengan udara yang segar akan membuat Anda betah untuk berada dan berlama lama di pantai yang menawan ini.
Selain itu, anda juga bisa bermain dan bersantai di hammock yang sengaja dipasang pada wisata ini. Suara deburan ombak akan menjadi backsound yang bisa anda nikmati ketika bersantai.
Untuk menuju ke pantai ini memang dibutuhkan perjuangan yang ekstra, karena jarak yang cukup jauh dari jalan raya dan kondisi jalan yang kurang bagus apalagi ketika musim hujan. Namun, Anda akan takjub dan terpesona saat sampai di destinasi satu ini.
9. Pantai Ciujung
Pantai Ciujung merupakan salah satu pantai yang masih terbilang baru di Cianjur. Namun tidak ada salahnya untuk mengajak keluarga atau sahabat menikmati keindahan pantai ini.
Ciujung Beach memiliki pemandangan yang masih asri dan juga bisa melihat warna jingga yang mempesona ketika sunset.
Sehingga, bisa dipastikan jika mengunjungi pantai ini dapat menghempas penat dan stress anda setelah melewati akibat aktivitas yang padat.
Itulah deretan wisata pantai terindah di Cianjur yang wajib anda kunjungi. Dengan mengunjungi beberapa destinasi tersebut anda akan dapat menikmati keindahan pesona laut yang ada di kota ini.
Untuk itu, anda bisa mengajak keluarga untuk berlibur atau sekedar berjalan – jalan mencari ketenangan dari hiruk pikuk aktivitas perkotaan. (din)