PENAMAS ID — Rekomendasi soal film horor tak hanya melulu pada film feature-length saja. Kamu pun bakal mendapatkan rekomendasi film pendek horor yang Bob sebagai film pendek horor terbaik.
Dengan durasi singkat, suasana yang dibangun terasa begitu intens. Build up yang singkat dan padat menjadikan efek dari kengerian yang dihasilkan oleh film pendek horor lebih membekas dalam penakmu.
Kira-kira apakah kamu berani untuk menonton rekomendasi film pendek horor ini sendirian di tengah malam?
1. Payung Merah
Rekomendasi film pendek horor pertama adalah Payung Merah. Dikenal juga dengan nama Red Umbrella, film pendek ini dibintangi oleh dua artis kenamaan Indonesia yang juga suami istri, Rio Dewanto dan Atiqah Hasiholan.
Film arahan Andri Cung dan Edward Gunawan ini dirilis pada tahun 2010. Setelah perilisannya, Payung Merah berhasil meraih berbagai penghargaan seperti Best Asian Short Film dari Screen Singapore.
Tak pelak membuat filmnya tak perlu diragukan lagi. Segi cerita film ini cukup sederhana dengan mengisahkan tentang seorang supir taksi yang mendapatkan penumpang misterius yang membawa payung merah.
2. Sebelah
Rekomendasi film pendek horor berikutnya adalah Sebelah. Film berdurasi 14 menit ini merupakan karya dari aktor kenamaan Indonesia, Reza Rahardian, dan dibintangi oleh artis papan atas, Tika Bravani.
Dengan durasi yang singkat, kamu bakal diteror dengan rasa penasaran setiap menit berganti. Tak mengheran bagi Bob jika film thriller horor ini mendapatkan penghargaan Film Terbaik dalam Festival Film LA Lights.
Soal alur ceritanya, Sebelah mengisahkan Delia, yang pindah ke sebuah apartemen dan kerap mendapatkan perlakuan kasar dari pasangannya. Namun, dari sinilah yang justru banyak hal mencekam terjadi.
3. Yours Truly
Film-film bergenre horor kerap diidentikkan dengan hantu. Namun, hantu bukanlah satu-satunya objek yang mampu membuatmu ketakutan. Film physiological thriller seperti Yours Truly adalah contoh nyatanya.
Film berdurasi 16 menit adalah karya dari sutradara Elvira Kusno dan Ian Salim. Yours Truly menawarkan suasana mencekam yang dijamin bakal membuatmu loncat dari tempat duduk selama menonton filmnya.
Rekomendasi film pendek horor ini mengisahkan tentang kurir bunga pemalu yang jatuh cinta pada salah satu pelangganya hingga berpacaran. Sayangnya, suasana tak mengenakan justru baru saja di mulai.
4. Makmum
Bagi para penikmat film horor, rasanya tak asing dengan rekomendasi film pendek horor ini. Pasalnya, film yang disutradarai oleh Riza Pahlevi ini sempat viral pada tahun 2016 walau digarap secara sederhana.
Makmum sendiri berdurasi delapan menit menyuguhkan kisah yang mungkin pernah kamu rasakan. Tema yang diangkat pada film ini adalah kamu selama ini tidak benar-benar sendirian termasuk saat menunaikan ibadah.
Hal tersebut yang dialami oleh anak kost yang ditinggal semua penghuni. Pada suatu malam, ia pun berniat menunaikan ibadah salat. Namun, saat itu, ia sadar bahwa ada sosok lain yang mengikutinya selama ini.
5. Grave Torture
Nama Joko Anwar sudah barang tentu kamu kenal lewat film-film horor mencekam macam Pengabdi Setan dan Perempuan Tanah Jahanam. Selain itu, ia pun memiliki masterpiece dalam bentuk film pendek.
Karya Joko Anwar tersebut adalah Grave Torture. Film berdurasi delapan menit bakal mengajakmu untuk penasaran detik demi detik yang terlewati dengan perasaan takut yang bakal merambat secara perlahan.
Grace Torture ini mengisahkan tentang anak kecil yang tak sengaja terkubur dalam peti mati sang ayah. Alih-alih melihat sang ayah bahagia, ia justru meyaksikan kengerian yang didapat oleh ayahnya dari proses siksa kubur.
6. Lights Out
Sebelum melejit pada tahun 2016, David F. Sandberg lebih dikenal sebagai sutradara sekaligus penulis film pendek. Salah satunya adalah Lights Out yang mengantarkannya pada film debut pertamanya pada 2016.
Lights Out adalah rekomendasi film pendek horor yang hanya berdurasi kurang dari tiga menit. Namun, premis sederhana mampu disulap menjadi sebuah nuansa mencekam yang menghantui penonton setiap detiknya.
Hal tersebut mengantarkan sutradara asal Swedia tersebut mendapatkan popularitasnya. Film pendeknya diadaptasi dalam film feature-length dan menjadi salah satu film horor yang wajib untuk ditonton.(Bil/PENAMAS ID)