PENAMAS.ID – Inidia 4 Tempat Spot Berselancar Kelas Dunia Selain di Bali
BACA: Rekomendasi Museum Seni untuk Kaum Quality Time, Noted!
Selancar merupakan sebuah olahraga yang biasanya berlangsung di atas ombak yang tinggi. Olahraga ini dilakukan dengan menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk bermanuver di atas ombak.
Buat kamu pencinta olahraga surfing, Bali biasanya jadi destinasi wajib. Tapi tahukah kamu kalau Indonesia punya banyak spot surfing lainnya, lho!
Berikut 4 Tempat Spot Berselancar Kelas Dunia Selain di Bali:
1. Pantai Sorake (Pulau Nias, Sumatera Utara)
Pantai yang pertama yaitu Pantai Sorake (Pulau Nias, Sumatera Utara). Pantai ini mempunyai salah satu ombak kanan terbaik di Dunia.
Ombak Pantai Sorake akan mulai meninggi dari tengah lalu mengarah ke kanan hingga menepi ke bibir pantai. Untuk pemula di rekomendasikan bermain di pagi hari.
2. Pantai Lakey (Dompu, NTB)
Pantai yang kedua yaitu Pantai Lakey (Dompu, NTB). Pantai ini mempunyai tempat spot berselancar paket komplit.
BACA: Wisata Situ Gunung Suspension Bridge Sukabumi, Lokasi dan Harga Tiket 2023
Melalui pantai ini, para peselancar bisa menikmati sunrise dan sunset, serta terdapat empat jenis karakter ombak yang berbeda baik dari sisi kanan ataupun kiri.
3. Pantai Pulau Merah (Bayuwangi, Jawa Timur)
Pantai yang ketiga yaitu Pantai Pulau Merah (Bayuwangi, Jawa Timur). Pantai ini mempunyai obak yang besar, selain berselancar kalian akan dimanjakan pemandangan sebuah bukit hijau yang indah diselimuti dengan tanah merah yang menjorok ke arah tengan laut.
4. Pantai Tanjung Setia (Krui, Lampung)
Pantai terakhir yaitu Pantai Tanjung Setia (Krui, Lampung). Pantai ini sering menjadi lokasi pilihan gelaran WSL (World Surf League) kompetisi selancar kelas Dunia.
Mempunyai ombak dengan ketinggian 3-7 meter serta memiliki ombak yang sangat panjang mencapai 200 meter terbaik.
Itu dia 4 Tempat Spot Berselancar Kelas Dunia Selain di Bali. Semoga bermanfaat. (Sifa/Penamas)